Melayang bukan sekedar melayang bak mimpi, namun membutuhkan kecermatan dan perhitungan yang matang. Berjuluk gunung Wayang, karena ketika diamati bentuk gunung / bukit dengan ketinggian + 987 dpl mirip gunungan wayang yang biasa di gelar dalang sebelum memainkan pagelaran wayang kulit. Dari penjelasan Kasi Pembinaan Prestasi Olahraga Achmad Rofik, S.OR menyatakan jika area yang terletak didesa Sumberwuluh Kecamatan Candipuro itu memiliki panjang + 20 meter dan lebar + 10 meter kedepan dapat dijadikan area pengembangan cabang olahraga (cabor) paralayang yang memperoleh respon positif dari para atlet yang mencintai olahraga dibidang ini.
Mengembangkan cabor paralayang di Kabupaten Lumajang pihak Dispora telah melakukan kerja sama dengan Pengprov Paralayang Jawa Timur, bahkan komentar dari pelatih Pengprov Jatim sendiri menyatakan jika kawasan gunung wayang memiliki potensi menjanjikan dalam pengembangan olahraga paralayang utamanya pada bulan –bulan musin kering /kemarau antara maret s/d september ditambahkan oleh Rofik sejauh ini telah dilakukan pembinaan pada 18 siswa pemula cabor terbang layang untuk di bina dan dilatih oleh Pengprov Paralayang Jatim dilokasi pantai Wodangan Kabupaten Malang, karena untuk pemula belum diperkenankan langsung berlatih di gunung wayang mengingat lokasi gunung wayang sendiri harus menggantongi lisensi untuk dapat dipergunakan sebagai lokasi latihan. Disamping perlu adanya perbaikan infrastruktur untuk mencapai lokasi puncak gunung wayang . demikian ungkap pria jebolan Unesa Surabaya mengakhiri. (dispora-lmj/hr/ns).